Perintah terminal atau konsole pada IGN (IGOS Nusantara) untuk memasang yang biasa kita kenal dengan install aplikasi adalah dengan menggunakan perintah yum. Berbeda dengan ubuntu yang menggunakan apt-get.
Baiklah mari kita mulai lebih lengkapnya. Pada dasarnya perintah lengkapnya seperti ini: yum install [diikuti nama aplikasi yang mau dipasang]
Pada contoh kita akan memasang web browser Opera
Pertama buka terminal
Masuk sebagai pengguna super atau root dengan menuliskan perintah su lalu enter
masukkan password root anda, perlu diketahui jika menuliskan password di konsole maka tidak akan terlihat karakternya untuk yang lain dengan tanda bintang ********
~ $ su Password:

Masuk root IGN terminal
Jika sudah di root tuliskan perintah untuk memulai pemasangan
# yum install opera

perintah install di terminal ign
Bisa juga tanpa masuk root dengan perintah menggunakan awalan sudo
~$ sudo yum install opera
Tunggu pengecekan di repositori
Jika muncul persetujuan install pada transaksi paket tuliskan y lalu enter

Ringkasan transaksi
Ringkasan Transaksi
================================================
Instalasi 1 Paket
Ukuran unduhan total: 13 M
Ukuran yang ter-install: 43 M
Is this ok [y/d/N]: y
Tunggu sampai proses selesai
Bila sudah selesai cek pada menu apakah sudah terpasang atau belum.
Klik Aplikasi – Internet – Opera

Selamat jika berhasil 😀
Semoga bermanfaat.