Vim adalah program editor teks yang mirip dengan vi. Vim memudahkan pengguna dalam menyunting teks, baik bahasa pemrograman, HTML, CSS, atau yang lain.
Vim (“Vi IMproved”) adalah sebuah “vi clone”, yaitu
sebuah program yang mirip dengan editor teks “vi”.
Vim bekerja dalam mode teks pada semua terminal,
tetapi juga memiliki antar muka grafis,
contohnya menu dan dukungan terhadap mouse.
Ketersediaan:
Vim tersedia dalam platform yang banyak dan memiliki dukungan-dukungan
tambahan yang lebih banyak dibandingkan dengan Vi.
(lihat http://www.vim.org/viusers.php)
Vim memiliki hampir semua perintah-perintah Vi – kecuali Vi bugs. 😉
Keterangan vim.org
Agar lebih bervariasi dan memudahkan dalam proses penyuntingan vim perlu
dimodifikasi warnanya.
Pasang vim
$ sudo yum install vim
Buat folder .vim/colors di Home user
$ mkdir -p $HOME/.vim/colors // atau $ mkdir -p ~/.vim/colors

vim vim
Buka Vim Colors untuk memilih skema warna yang dikehendaki
Kemudian masuk ke github dan salin tautan lokasi skema warna .vim
Kembali di terminal unduh berkas skema .vim dan tempatkan di folder .vim/colors
contoh: skema itg_flat.vim
wget https://github.com/cdmedia/itg_flat_vim/blob/master/colors/itg_flat.vim -O ~/.vim/colors/itg_flat.vim
Sunting file .vimrc
tambahkan kode berikut di baris paling bawah
colorscheme nama_skema_tanpa_ekstensi //contoh: colorscheme itg_flat

Colorscheme
Jika .vimrc belum ada silahkan buat terlebih dahulu dan salin contoh kode dari Vim Tips wiki

Vim Warna